Latest News
Diberdayakan oleh Blogger.
Rabu, 18 Mei 2016

Kawasaki Ninja 250 Berkostum Yamaha R6

Ini jadinya jika Kawasaki Ninja 250 dimodifikasi dengan tampilan Yamaha R6. Tampilannya jadi lebih sporty dan gahar, dengan lekuk body yang tajam menjadikan tampilannya semakin futuristik.
Kawasaki Ninja 250 lansiran tahun 2008 ini diubah dengan penyematan part asli dari Yamaha R6. Tujuannya agar tampilan semakin menarik dan performa juga mantap untuk melibas jalanan.
Meski data modifikasi dari forum Kaskus tapi bisa dijadikan inspirasi. Sebab part-part yang digunakan dalam modifikasi motor ini cukup banyak, bagian rangka belakang atau subframe original R6 2007 dipadu dengan tangki, Fairing, lampu lampu, dan jok, semua original R6 2007.
Untuk bagian lampu yang diubah headlamp Projector HID Light 6000k with angel dan demon eyes. Kemudian untuk bagian belakang LED Stoplamp R6 dan Sein. Sedangkan untuk speedometer digital dipakai koso rx2 with autogage voltmeter.
Pada bagian kaki-kaki, Up Side Down Kawasaki ZX6R 2006, double caliper TOKICO, swingarm dan hugger R6 2006, monoshock R6 2009, rem Nissin. Sedangkan untuk velg Kawasaki ZX9R 2002 3 inci dengan lebar 6 inci yang dibalut dengan ban Metzeler 190, dan ban Battlax 120 untuk bagian depan.
Kemudian untuk meningkatkan peforma, Knalpot full system Yoshimura USA, Cdi BRT non limiter dan open filter Ferrox. Tambahan yang lainnya yakni klakson Hella, footstep Racing dan Seat asli Accessories R6 model Carbon.(kpl/rd)
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 komentar:

Posting Komentar

Item Reviewed: Kawasaki Ninja 250 Berkostum Yamaha R6 Rating: 5 Reviewed By: Pesona Kedaung